Saturday 6 August 2016

Mana yang benar... Antara home dan house

 

Di setiap percakapan bahasa Inggris, kita sering mendengarkan kata home dan house. Saya yakin kamu semua sudah tahu bahwa kedua kata benda tersebut memiliki arti yang sama, yaitu rumah. Akan tetapi banyak orang yang tidak tahu bahwa meskipun memiliki arti yang sama, tetapi kedua kata tersebut memiliki fungsi mendasar yang berbeda. Sehingga sering kali murid yang saya tanyai perbedaan antara home dan house menjawab tidak tahu.
Perbedaan Antara Home dan House
1.      House adalah sebuah bangunan tempat tinggal yang bentuknya benar-benar berupa rumah pada umumnya. Jadi ketika kamu mengatakan: “this is my house” itu artinya kamu sedang menunjukkan sebuah bangunan dengan atap berupa genting, seng dan sejenisnya, memiliki tiang atau tembok yang terbuat dari batu bata atau bambu, berjendela dan berpintu yang dapat dibuka tutup pada umumnya.
2.      Sedangkan Home bisa berarti bangunan tempat tinggal seperti house dan juga bisa berarti tempat atau lokasi yang dapat dianggap sebagai tempat untuk tinggal. Semisal apartemen, kos-kosan, tenda, gua, kapal dan lain sebagainya. Jadi untuk mengartikan kata: dimana rumah Tarzan (si manusia rimba)?, maka kita harus menggunakan “home” karena rumah tinggal Tarzan bukanlah bangunan rumah pada umumnya. Rumah Tarzan seperti yang kita ketahui adalah hutan atau bisa juga rumah pohon.
Itulah mengapa dalam percakapan kita sering mendengarkan kata: let’s go home dan bukan let’s go house karena pulang bisa berarti pergi kembali ke tempat tinggal yang bisa saja berupa rumah, apartemen, kampung halaman dan lain sebagainya. Jadi kalau house itu pasti home, tapi kalau home belum tentu house.
Beberapa contoh di bawah ini merupakan gambaran bagaimana home memiliki makna lebih luas daripada house:
1.      Halaman utama dari sebuah website atau blog biasa disebut dengan Home.
2.      Pada permainan baseball, home diartikan titik awal dan titik akhir yang harus dicapai jika ingin mendapatkan poin.
3.      Homework memang diartikan sebagai Pekerjaan Rumah (PR). Tapi boleh saja dikerjakan dimana saja. Yang penting dikerjakan di luar jam pelajaran sebagai upaya agar murid tidak hanya belajar di kelas dengan guru saja.

Demikianlah penjelasan singkat tentang Apa itu Perbedaan Antara Home dan House. Semoga bermanfaat. Jika kamu menyukai artikel ini, ayo share dengan klik tombol liketwit atau G+ > beri sedikit komentar > lalu klik tombol add a comment agar dapat menjadi rujukan dan berbagi ilmu dengan teman jejaring sosial kamu. Terima kasih.

1 comment:
Write comments
  1. Playtech, Sisal - Lucky Club Live
    Sisal - Lucky Club live entertainment, live streaming, online casino. lucky club live casino - Lucky Club. Free Live Casino, online casino. 카지노사이트luckclub Rating: 4.5 · ‎3 votes

    ReplyDelete